Sid Meier’s Starships - Games Update

Breaking

Kamis

Sid Meier’s Starships




Setiap game yang beruntung mendapatkan awalan nama Sid Meier sejak dulu dikenal memiliki permainan yang begitu menarik. Seakan nama tersebut merupakan cap untuk game dengan kualitas tinggi, gameplay dalam, dan luar biasa membuat ketagihan. Contohnya Sid Meier’s Civilization yang sampai sekarang masih dikenal sebagai game strategi membuat peradaban nomor satu. Begitu banyak gamer veteran yang kehilangan waktu tidur, atau mungkin masa mudanya untuk memainkan game ini. Begitu juga dengan seri lain, seperti Sid Meier’s Railroad; game simulasi transportasi kereta api yang tidak dapat berhenti begitu mulai memainkannya.

Bagaimana dengan Sid Meier’s Starship? Game terbaru dari seri simulasi strategi tersebut menggunakan tema petualangan di luar angkasa; sama seperti Sid Meier’s Beyond Earth yang belum lama ini dirilis. Bahkan, game ini memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Beyond Earth. Sebabnya adalah Starships menggunakan dunia yang sama dengan Beyond Earth.

Melampaui Dunia Beyond Earth
Bila Beyond Earth menggunakan sudut pandang kolonial dunia baru di planet lain, Starships menceritakan mengenai perjalanan antariksa untuk menemukan koloni lain yang dikirim dari Bumi. Apabila Anda cukup dekat dengan Beyond Earth, tentunya Anda mengetahui mengenai bagaimana Bumi mengirim kapal kolonial untuk mencari “dunia baru” di antara bintang di angkasa. Dari sekian banyak kapal yang dikirim, hanya sedikit yang berhasil mencapai tujuannya dan mulai membangun dunia baru.



Lalu, bagaimana dengan sisanya? Kapal yang beruntung terpencar ke beberapa planet yang berjauhan. Sedangkan untuk yang tidak beruntung, kapal mereka menjadi reruntuhan angkasa dan jatuh ke planet sebagai bola api. Pada game ini, Anda akan berperan sebagai salah satu koloni yang berhasil mengembangkan dunianya di Beyond Earth. Ketika Anda mulai mengembangkan perangkat komunikasi super kuat untuk menghubungi Bumi, ternyata Anda menangkap sinyal yang menunjukkan bahwa ada koloni lain yang hidup di tempat nun jauh di antara bintang.
Akhirnya dimulailah era penjelajahan angkasa, tidak hanya berusaha untuk bertahan hidup seperti yang dilakukan manusia Bumi dahulu kala. Melalui  kapal antariksa yang mampu melakukan perjalanan antar planet, koloni baru untuk diajak bergabung dalam peradaban Anda mulai bermunculan. Namun perlu diingat, peradaban yang mampu mengembangkan sayapnya seperti Anda ada banyak jumlahnya. Bila beruntung, mereka mau berteman, tetapi lain lagi bila tidak.
Lalu, bagaimana cara Anda memenangkan game ini? Anda dapat mengejar salah satu dari empat tujuan, yaitu mengalahkan semua peradaban lain menggunakan militer, memiliki populasi terpadat, Wonder terbanyak, atau ilmu pengetahuan tertinggi. Setiap pencapaian yang didapat pada akhir giliran atau Turn akan diubah menjadi poin untuk dikumpulkan. Ya, game ini juga menggunakan bentuk permainan Turn Base seperti Beyond Earth.



Selain pemimpin, sistem Affinity juga dapat ditemukan di sini. Bila pada Beyond Earth Anda harus melakukan penelitian untuk meningkatkan Affinity, Starships menggunakan pendekatan yang lebih mudah, yaitu cukup memilih salah satu dari tiga opsi. Pilihan yang Anda ambil, baik itu Supremacy, Harmony, atau Purity akan menentukan bonus permanen yang Anda miliki untuk peradaban. Supremacy memberikan secara acak satu Wonder – bangunan yang mampu memberikan keuntungan permanen lagi untuk daya tempur kapal, Harmony dengan diskon 50 persen untuk memperbaiki kapal, dan Purity memberikan imbalan penyelesaikan Quest yang lebih banyak.

Berikut juga  gameplay from youtube :

Kesimpulan

Sid Meier’s Starships terbilang terlalu sederhana untuk menyandang nama besar di awal judulnya. Biasanya, game yang menggunakan nama Sid Meier selalu rumit dari sisi manajemen hingga mampu membuat pemainnya ketagihan. Alih-alih, game ini begitu sederhana dan dapat cepat diselesaikan. Meskipun ia berbagi dunia dengan Beyond Earth, tetapi elemen yang diambil dari game strategi itu hanya embel - embel saja, bukan gameplay-nya yang menarik.

Kelebihan

  • Mudah dipelajari
  • Musuh cukup menantang

Kekurangan

  • Mikromanajemen terlalu sederhana
  • Kualitas graphics seadanya

Spesifikasi Minimum

  • OS: Win Vista SP2 / Win 7
  • Prosesor: Intel Core 2 Duo 1,8 GHz atau AMD Athlon X2 64 2,0 GHz
  • RAM: 2 GB
  • Graphics: NVIDIA 8800 GT 256 MB / ATI HD2600 XT 256 MB / Intel HD4000
  • HDD: 841 MB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar